Virus dan Bakteri yang Kerap Menyerang Ibu Hamil

JarmaHerbal - Semua wanita pasti akan merasa sangat bahagian ketika ia hamil dan bisa melahirkan sang buah hati yang sehat. Akan tetapi, banyak sekali permasalahan yang dilalui ketika selama masa kehamilan, terlebih lagi mengenai hal-hal yang berkaitan dengan kesehatan bayi dan dirinya sendiri.

Virus dan bakteri yang kerang menyerang ibu hamil

virus dan bakteri yang kerap menyerang ibu hamil

Mungkin tidak semua ibu hamil mengetahui bahwa ada banyak sekali virus dan bakteri yang seringkali mengintai, dan hal ini tentunya akan mengganggu kesehatan bayi dalam kandungan. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk tetap waspada dan mengetahui virus dan bakteri yang kerap menyerang ibu hamil, berikut ini :

Toxoplasma Gondii

Salah satu virus yang sering menyerang wanita hamil sejenis protozoa parasit pada genis Toxoplasma. Parasit ini menyerang hewan, sehingga orang yang suka memelihara hewan akan beresiko tertular parasit ini. Salah satu bentuk toxoplasma ini adalah ookista, biasanya terbentuk dalam usus inang definitif, yaitu bangsa kucing. Jika ookista ini tertular atau tertelan oleh manusia atau hewan lainnya maka ia akan berkembang dengan sangat cepat dengan membentuk tachyzoit.

Tachyzoit inilah yang lambat laun menginfeksi janin dan berubah menjadi bradizoit yang berbahaya bagi kesehatan janin dan ibu seperti timbulnya flek yang berkepanjangan, menghambat perkembangan janin, atau bahkan keguguran.

Rubella

Virus rubella atau campak ini merupakan virus yang sering menyerang anak-anak, dewasa dan wanita hamil. Wanita hamil yang memiliki daya tahan tubuh rendah rentan terkena serangan virus ini, hal ini karena virus rubella ini bisa menyebar dengan mudah dan bisa menular melalui udara ataupun cairan tubuh seperti keringat.

Dampak buruk yang ditimbulkan Rubella ini adalah mual, pusing, nyeri otot, dan timbul bercak merah pada kulit. Jika dibiarkan terus menerus, maka akan menyebabkan keguguran atau bayi mengalami cacat lahir. Jika bayi yang terlahir membawa virus ini kemungkinan mengalami congenital rubell syndrome.

Cytomegalovirus

Virus ini merupakan keluarga dari virus herpes yang umumnya menyerang sebagian besar wanita hamil, hanya saja bagi yang daya tahan tubuhnya tinggi virus ini tidak akan menimbulkan masalah. Jika kondisi daya tahan tubuh seorang ibu hamil sangat lemah, maka virus ini akan menyebabkan gangguan pada bayi, terutama gangguan pada pendengaran dan komplikasi infeksi. Selain itu, bayi yang lahir dengan menderita virus ini akan cenderung mengalami penyakit ikterrus, pembesaran limpa, ruam dan berat badan yang rendah. Virus ini mampu ditularkan melalui urine, mani, darah, air liur dan air susu ibu.

Bakteri vaginosis

Infeksi vagina yang sering terjadi dan menyerang ibu hamil adalah karena bakteri vaginosis. Sebenarnya bakteri ini tidak hanya menyerang ibu hamil, tetapi wanita yang tidak hamilpun bisa diserangnya. Adapun bakteri yang menginfeksi adalah bakteri Gardenella Vaginalis.

Timbulnya bakteri ini bisa disebabkan oleh hubungan seksual yang tidak sehat dan karena kondisi vagina yang tidak bersih. Bakteri ini akan mengakibatkan bayi lahir dengan kondisi prematur dan infeksi rahim setelah melahirkan.

Simak juga :
Itulah beberapa virus dan bakteri yang sering menyerang ibu hamil. Tetaplah waspada untuk menghindari faktor penyebab timbulnya virus dan baktei yang berbahaya tersebut dengan menerapkan pola hidup yang sehat, menjaga kebersihan tubuh dan lingkungan dengan baik serta memenuhi kebutuhan nutrisi harian Anda, agar sang buah hati terlahir dengan selamat dan sehat. Semoga bermanfaat..

Ingin Rambut Anak Sehat dan Lebat? Konsumsilah Makanan ini Sejak Hamil

Membuat rambut anak lebat dan sehat sejak dalam kandungan - Memiliki bayi dengan kulit putih, rambut lebat adalah beberapa indikator penampilan yang menarik dan sangat diidamkan para ibu. Rambut yang lebat dan sehat membuat bayi terlihat lebih lucu, imut dan menyenangkan bagi setiap orang yang melihatnya. Oleh karena itu, tak jarang banyak orang tua yang melakukan berbagai macam cara untuk membuat sang buah hati memiliki rambut sehat dan lebat, baik itu saat dalam kandungan maupun ketika sang anak sudah terlahir.

Makanan yang membuat rambut anak lebat dan sehat sejak dalam kandungan
cara melebatkan rambut bayi sejak dalam kandungan

Berikut ini adalah cara-cara sederhana untuk melebatkan rambut anak sejak dalam kandungan, antara lain :

Berdasarkan penelitian, cara menyuburkan rambut bayi sejak dalam kandungan dilakukan dengan mengkonsumsi makanan yang kaya akan protein dan asam folat. Kedua kandungan ini merupakan zat utama yang digunakan untuk pertumbuhan rambut. Untuk mendapatkan rambut yang lebat dan sehat beberapa pakar ginekologi menganjurkan Anda untuk banyak mengkonsumsi makanan yang kaya akan protein selama kehamilan. Untuk memperoleh rambut yang lebat dan sehat, sebaiknya konsumsi makanan dengan kandugan protein dan asam folat tinggi yang direkomendasikan, antara lain :

1. Air rebusan kacang hijau

Segala produk olahan kacang hijau, baik itu dalam bentuk kecambah, bubur kacang hijau atau yang lainnya adalah makanan yang sangat baik untuk ibu hamil. Selain mengandung asam folat dan protein yang tinggi, olahan kacang hijau ini bisa menjadi makanan penggantii nasi untuk ibu hamil. Mengkonsumsi air rebusan kacang hijau telah diterapkan oleh orang Asia Tenggara sebagai salah satu cara untuk melebatkan rambut bayi.

2. Daging tanpa lemak

Daging tanpa lemak ini dapat diperoleh dari bagian paha ayam kampung. Daging ini bisa menjadi alternatif lauk pauk yang sempurna bagi ibu hamil, karena meski memiliki kandungan lemak yang rendah, kandungan protein dan vitaminnya cukup banyak, dan inilah yang nutrisi yang dibutuhkan untuk membuat rambut buah hati menjadi lebat dan sehat.

3. Tempe dan tahu

Sudah menjadi rahasia umum bahwa tahu dan tempe adalah sumber protein nabati yang baik untuk ibu hamil. Kedelai menjadi bahan bahan baku yang dapat diolah menjadi beragam makanan, diantaranya : tauco, kecap, susu kedelai serta tahu dan tempe. Akan tetapi, yang paling direkomendasikan untuk melebatkan rambut dalam kandungan adalah tahu dan tempe.

4. Air kelapa

Selain bisa menjadi minuman pilihan agar kulit bayi putih, air kelapa ini juga diyakini mampu memacu pertumbuhan rambut bayi agar lebih lebat. Meskipun penelitian ilmiah terkait masalah ini belum pernah dilakukan, tapi tidak sedikit pembuktian yang dilakukan oleh para ibu hamil yang rutin menkonsumsi air kelapa selama kehamilannya hingga sang buah hati memiliki rambut yang lebat dan sehat.

Demikianlah sajian cara membuat rambut anak lebat dan sehat sejak dalam kandungan. Selain dapat membantu rambut menjadi lebat dan sehat, makanan yang dikonsumsi selama kehamilan juga dapat mempengarruhi terhadap kecerdasan dan kesehatan janin. Oleh karena itu, perhatikan setiap asupan makanan yang Anda konsumsi agar sang buah hati tumbuh dengan baik sesuai dengan apa yang diharapkan. Semoga bermanfaat..

Sumber : http://www.ibu-hamil.web.id/2015/07/cara-melebatkan-rambut-bayi-sejak-dalam.html

Makanan Sehat untuk Menyuburkan Rambut Anak

Makanan sehat untuk menyuburkan rambut anak - Tidak jarang kita melihat rambut anak-anak yang tipis karena kurangnya perawatan rambut. Sedangkan, semua orang tua sudah pasti menginginkan rambut buah hatinya tercinta tumbuh lebat dan sehat. Dan salah satu cara yang dapat kita lakukan untuk membuat rambut anak tumbuh dengan subur adalah dengan memberikan nutrisi yang cukup bagi kesehatan dan pertumbuhan rambutnya yang dapat diperoleh dari makanan sehat.

Makanan sehat untuk menyuburkan rambut anak

Makanan Sehat untuk Menyuburkan Rambut Anak

Berikut ini adalah beberapa jenis makanan sehat yang menyuburkan rambut anak serta menjaga kesehatannya hingga membuatnya tumbuh dengan subur.

Asam lemak omega 3

Asam lemak omega3, oomega6, dan omega9 sangat penting bagi kesehatan rambut anak. Kita dapat memperoleh manfaat asam lemak omega3 ini dari ikan salmon dan kacang-kacangan. Sementara untuk omega6 dapat kita peroleh dari daging organik, dan untuk asam lemak omega9 terdapat pada minyak zaitun.

Vitamin

Banyak vitamin yang dibutuhkan untuk menjaga kesehatan tubuh. Diantaranya adalah vitamin A yang dapat diperoleh dari woortel, brokoli, buah-buahan dan sayuran kuning yang bisa menjaga kesehatan kulit kepala. Vitamin B didapat dari gandum utuh dan telur, bermanfaat mengatur hormon dalam kulit. Vitamin C pada sayurarn dan buah strawberry menguatkan rambut sehingga tidak mudah patah dan Vitamin E pada sayuran hijau berperan dalam menjaga kesehatan kulit sehingga rambut menjadi indah.

Mineral

Zinc dan zat besi merupakan mineral yang berperan penting dalam kesehatan rambut. Makanan sehat yang mengandung zat besi dan zinc antara lain : kacang-kacangan seperti kacang almond. Mengkonsumsi makanan yang mengandung zat besi dan zinc membantu rambut tetap sehat dan terhindar dan tidak mudah rontok.

Protein

Makanan yang mengandung protein dan baik untuk kesehatan rambut antara lain adalah daging ayam dan telur. Protein yang terkandung di dalamnya bermanfaat untuk membantu pertumbuhan rambut anak, sehingga tumbuh dengan subur dan sehat.

Semoga sajian informasi makanan sehat untuk menyuburkan rambut anak yang kami berikan bermanfaat dan dapat membantu Anda yang saat ini sedang mencari solusi untuk menyuburkan rambut buah hati tercinta. Selamat mencoba..

Mitos-mitos Kehamilan yang Populer di Masyarakat

Mitos-mitos kehamilan yang populer di masyarakat - Banyak sekali mitos tentang kehamilan yang beredar di masyarakat dan tidak sedikit orang mempertanyakan kebenarannya. Proses kehamilan dan perkembangan janin saat kehamilan seringkali memunculkan antusiasme yang berlebihan, hingga berkembang menjadi sebuah mitos-mitos seputar kehamilan itu sendiri.

Mitos-mitos kehamilan yang populer di masyarakat

mitos-mitos kehamilan yang populer di masyarakat

Banyak sekali mitos-mitos mengenai kehamilan yang beredar dan sangat populer di masyarakat, berikut ini adalah beberapa mitos seputar kehamilan, yang mungkin Anda sendiri merasa penasaran akan kebenarannya. Adapun mitos-mitos yang telah beredar di masyarakat antara lain:

1. Makan yang banyak

Mitos ini benar-benar menjebak. Menjebak karena bisa dengan mudah dipercaya oleh ibu hamil karena alasannya memang masuk akal, makan yang banyak kan untuk 2 orang. Akan tetapi, tetap saja asupan makanan dan berat badan ibu dan janin harus dikontrol agar tidak berelebian dan bayi bisa terlahir secara normal. Yang benar adalah, ibu yang sedang hamil harus memperhatikan nutrisi dengan asupan gizi yang seimbang. Terlalu banyak makan justru akan menambah besar ukuran dan berat badan janin sehingga hal inilah yang justru akan meenyulitkan prosese persalinan.

2. Bentuk perut menunjukkan jenis kelamin bayi

Ada anggapan jika wanita hamil bentuk perutnya maju atau arah perutnya memebuncit ke atas menandakan bayi dalam kandungan adalah bayi laki-laki. Sedangkan jika bentuk perutnya melebar atau bentk perutnya rendah, maka bayi yang dikandung adalah perempuan. Nyatanya, bentuk perut saat hamil ditentukan oleh tonus otot. Jadi, bagaimanapun bentuk perut, ukuran, dan arah perut tidaklah menjadi masalah, yang terpenting adalah menjaga dan merawatnya dengan baik.

3. Makan nanas bisa menyebabkan keguguran

Nanas dianggap dapat menyebabkan keguguran. Namun sama seperti buah jeruk, nanas merupakan sumber serat dan vitamin C yang penting untuk menjaga daya tahan tubuh ibu hamil serta memebantu memperlancar BAB saat kehamilan. Seandainya terjadi gangguan pada tubuh saat mengkonsumsi, mungkin saat itu kondisi tubuh sedang tidak dalam keadaan fit atau memang ada alergi terhadap buah tersebut. Jadi, konsumsi nanas aman untuk ibu hamil selama jumlah yang dikonsumsi berada pada porsi yang wajar.

4. Minum air kelapa mempercepat persalinan dan memperlebat rambut bayi

Sebenarnya belum ada penelitian yang dapat membuktikan hal ini, karena kelancaran persalinan dipengaruhi oleh banyak faktor. Kalaupun sesaat setelah minum air kelapa Anda dapat melahirkan dengan lancar, mungkin janin dalam perut memang telah menunjukkan tanda-tanda persalinan.

Sementara mitos mengkonsumsi air kelapa hijau dapat membuat rambut anak menjadi lebat sebenarnya tidak ada hubungannya. Mengkonsumsi air kelapa sangat baik untuk ibu hamil karena dapat membantu mengatasi kekurangan cairan dan elektrolit yang terjadi ketika sang ibu hamil mengalami morning sickness pada trimester pertama.

Simak juga :

5. Suka makan asam berarti bayi laki-laki

Konn katanya jika ibu hamil sering ngidam makanan asam seperti mangga muda, maka akan melahirkan bayi laki-laki. Tentunya hal ini tidak bisa dibenarkan begitu saja, tidak ada jaminan medis apapun yang menyatakan bahwa jika seorang ibu hamil yang mengidam makanan asam akan melahirkan anak laki-laki.

6. Minum susu bayi jadi putih, minum kopi bayi jadi hitam

Minum susu membuat kulit bayi menjadi putih, minum minuman gelap sepererti kopi akan membuat kulit bayi menjadi gelap atau hitam. Hal ini sama sekali tidak benar. Warna kulit bayi ditentukan oleh kulit kedua orangtuanya, karena hal ini berkaitan dengan informasi genetik ayah dan ibunya.

7. Minum air es membuat janin besar

Bagi ibu hamil, minum dengan atau tanpa air es, sebenarnya tidak memiliki pengaruh apapun terhadap besar dan kecilnya janin dalam kandungan. Besar kecilnya bayi dalam kandungan sangat bergantung dari asupan makanan sang ibu.

8. Minum kopi sebabkan tanda lahir pada bayi

Tidak sedikit masyarakat yang meyakini bahwa wanita yang sering minum kopi saat hamil akan membuat bayi memiliki tanda lahir di tubuhnya. Tanda lahir berwarna kecoklatan pada bayi seringkali dikaitkan dengan konsumsi kopi saat hamil. Faktanya, meminum 1-2 cangkir kopi saat hamil tidak akan berepengaruh terhadap kesehatan dan perkembangan kulit bayi yang sedang dikandung.

Terima kasih telah menyimak sajian informasi mitos-mitos kehamilan yang populer di masyarakat. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan Anda seputar mitos kehamilan sebagai pembekalan Anda ketika mengandung sang buah hat tercinta.

Sumber : http://www.brilio.net/life/8-mitos-pada-ibu-hamil-yang-perlu-kamu-tahu-ibu-hamil-1504176.html

Ciri dan Perubahan Fisik Seseorang yang Hamil Muda

Jarmaherbal - Munculnya ciri fisik pada awal kehamilan akan dialami oleh seorang wanita pada minggu-minggu pertama kehamilannya. Perubahan fisik pada awal kehamilan ini meskipun terjadi pada banyak bagian tubuh, tetapi masih dalam skala kecil. Beberapa ciri atau perubahan fisik pada ibu hamil mungkin tidak akan terlihat, kecuali memang benar-benar diperhatikan.

ciri dan perubahan fisik pada awal kehamilan
Perubahan fisik dan tanda-tanda yang dialami seorang wanita pada awal kehamilannya sekilas memang terliat sepele, sulit untuk menyimpulkan suatu kehamilan jika hanya dengan mengamati perubahan fisik yang kecil saja. Semakin banyak perubahan fisik yang Anda temukan, akan semakin mudah untuk menyimpulkan bahwa itu menunjukkan kehamilan.

Sebagai seorang wanita, sangat baik bagi Anda untuk mempelajari dan membekali diri dengan pengetahuan tentang kehamilan. Tentu saja tujuannya untuk bisa lebih memahami berbagai kondisi yang nantinya akan Anda rasakan saat hamil, dan agar Anda tidak terlalu panik saat tiba-tiba harus merasakan kondisi yang ekstrim pada masa kehamilan.

1. Payudara membengkak

Ciri atau perubahan fisik peretama yang akan dialami oleh seorang wanita pada awal kehamilannya adalah rasa nyeri atau kesemutan di sekitar dada. Gejala tersebut merupakan salah satu gejala yang cukup umum, pada awal kehamilan payudara seorang wanita akan lebih berisi karena mempersiapkan diri untuk menghasilkan ASI. Biasanya organ tersebut akan lebih sensitif dibanding biasanya. Akan tetapi, jika seorang wanita sudah pernah menggunakan pil KB, gejala ini biasanya tidak akan muncul.

2. Bentuk tubuh berubah

Gejala ilmiah berikutnya pada wanita hamil adala postur tubuh yang bereubah. Mungkin jika beberapa minggu setelah berhubungan dengan pasangan, Anda merasakan atau mengalami perubahan bentuk fisik, seperti perut yang membesar, bokong membesar, serta bagian dada, lengan dan paha biasanya akan terlihat lebih besar daripada biasanya. Maka dari itu tak jarang kondisi tersebut akan membuat seorang wanita hamil seperti mengalami pembengkakan.

3. Sering buang air kecil

Seorang wanita akan lebih sering buang air kecil dan mengalami konstipasi. Secara umum, kondisi ini disebabkan oleh hormon hCG, pelepasan hormon terjadi sejak implantasi embrio di uterus, hormon ini juga yang menjadi indikasi kehamilan pada alat test pack kehamilan.

4. Mudah merasa lelah

Seorang wanita yang sedang hamil akan lebih mudah merasa lelah dibandingkan pada saat sebelum hamil. Pada awal kehamilan, biasanya seorang wanita akan menunjukkan gejala awal kehamilan dengan keinginannya bermalas-malasan di tempat tidur. Secara teori, hal ini dapat terjadi karena dalam tubuh sedang ada penyesuaian diri dengan adanya kehidupan baru, yaitu si janin. Selain itu, rasa lelah yang dialami ibu hamil juga biasanya disebabkan oleh hormon progesteron yang semakin meningkat, kadar gula yang menurun, dan tekanan darah yang menurun.

5. Morning Sickness

Rasa mual dan ingin muntah menjadi ciri berikutnya yang dialami ibu hamil pada awal kehamilannya. Gejala ini terjadi karena adanya peningkatan hormon hCG. Dinamakan morning sickness karena biasanya rasa mual tersebut terjadi di pagi hari, tetapi sebenarnya bisa juga terjadi sepanjang hari. Pada trimester pertama, para ibu hamil biasanya akan merasakan mual yang mengakibatkan rasa pedih pada lapisan perut dalam. Akan tetapi, Anda tidak perlu khawatir, karena menurut beberapa penelitian morning sickness ini diduga terjadi agar wanita hamil tidak makan sembarangan dan bisa melindungi janin dari makanan-makanan yang justru akan membahayakan kesehatannya.

Simak :
6. Telat datang bulan

Telat datang bulan merupakan salah satu gejala umum yang terjadi pada wanita hamil dan sudah diketahui masyarakat luas. Ketika Anda merasa tidak datang bulan lagi, padahal jadwal haid sudah lewat beberapa hati atau minggu, pertanda tersebut bisa diartikan sebagai tanda-tanda kehamilan. Meskipun ada juga penyebab telat datang bulan lainnya, yaitu karena stress, diet atau karena hormon yang terganggu. Ciri atau gejala awal kehamilan muda biasanya wanita akan mengalami pendarahan berupa bercak darah yang dialami oleh implantasi janinpada dinding rahim.

Selain itu, perut akan terasa nyeri selama terjadinya proses implantasi embrio ke dinding uerus. Selain ciri dan perubahan pada seseorang yang ditunjukkan secara fisik, ada juga perubahan mood yang dialami ketika seseorang hamil muda. Sesekali merasa bahagia, sesekali merasa sangat marah karena masalah sepele, dan lain sebagainya.

Terima kasih telah menyimak sajian informasi ciri dan perubahan fisik seseorang yang hamil muda, semoga bermanfaat dan menjadi salah satu sumber referensi bagi Anda untuk membekali diri dengan pengetahuan seputar kehamilan dan tanda-tanda serta perubahan fisik yang dialami seseorang ketika pada masa awal kehamilannya. Semoga bermanfaat ya bunda..

Tips Alami Mengatasi Morning Sickness pada Ibu Hamil

Tips Alami Mengatasi Morning Sickness pada Ibu Hamil - Mual dan muntah yang dialami oleh ibu hamil mempengaruhi perkembangan dan pertumbuhan serta kesehatan janin. Oleh karena itu, ibu hamil dirasa wajib memiliki cara khusus untuk mengatasi morning sickness yang dialaminya. Karena meskipun gejala morning sickness ini sangat umum dialami oleh kebanyakan ibu hamil, bukan berarti bunda yang sedang mengandung membiarkannya begitu saja tanpa penanganan.

Cara Alami Mengatasi Morning Sickness

tips alami mengatasi morning sickness

Ada beberapa cara dan tips alami untuk mengobati dan mengatasi morning sickness pada ibu hamil yang bisa bunda lakukan sendiri. Adapun langkah sederhana mengatasi morning sickness antara lain adalah sebagai berikut :
  • Makanlah dalam porsi kecil tetapi lebih sering daripada sebelum hamil. Makan dengan porsi yang besar dan banyak hanya akan menyebaban perut meenjadi terlalu penuh dan tentunya hal ini akan memicu terjadinya mual.
  • Minum air putih yang cukup, hal ini akan bermanfaat untuk mengimbangi dan menecegah terjadinya dehidrasi, terutama ketika frekuensi mual dan muntah dirasa lebih sering terjadi. Jika Anda tidak ingin minum air putih, Anda dapat memilih teh peppermint atau teh chamomile. Kedua teh tersebut tidak hanya memberikan energi, tetapi juga mampu meredakan rasa mual. Hidrasi juga membantu dalam menjaga bayi tetap sehat.
  • Oleskan minyak esensial. Ada banyak kasus dimana aromaterapi telah terbukti efektif dalam mengatasi morning sickness. Anda bisa mencoba mencobanya dengan menggunakan beberapa tetes minyak esensial seperti peppermint, anggur, lemon, atau minyak essensial lainnya pada titik-titik nadi Anda setiap beberapa jam. Anda akan merasa rileks dan lebih nyaman apabila mengalami morning sickness. Yang harus kita perhatikan di sini adalah, perhatikan pemilihan minyak essensial yang nyaman dan natural serta tidak membahayakan.
  • Jahe. Jahe terbukti efektif untuk menenangkan rasa mual dan meringankan sakit perut. Bila jahe tidak membantu, Anda bisa menyediakan makanan ringan atau cemilan yang dapat mengurangi rasa mual.
  • Istirahat. Satu hal yang sering diabaikan kaum wanita, terutama bagi yang bekerja adalah meluangkan waktu untuk beristirahat. Jika Anda merasa lelah, maka cenderung akan mengalami mual. Tidurlah lebih awal dan jangan memaksakan tubuh Anda. Jika merasa sakit ketika Anda bangun, berbaringlah di tempat tidur untuk sementara waktu dan bangun secara perlahan. Jangan terburu-buru dan beri waktu pada diri Anda akan jauh lebih baik dalam situasi morning sickness.
  • Melatih kebiasaan makan yang baik. Anda mungkin tidak berselera untuk makan ketika mengalami morning sickness, tetapi penting untuk Anda tetap menjaga perut dalam keadaan terisi, karena jika perut kosong makan rasa mual akan lebih parah. Anda tidak perlu makan makanan yang tepat jika Anda tidak merasa seperti itu. Ngemil biskuit atau makanan kecil sebelum Anda bangun dari tempat tidur, Anda juga harus menyimpan cemilan sepanjang waktu.
  • Alihkan perhatian. Tidak mudah untuk memikirkan sesuatu yang lain ketika Anda merasa mual, tetapi jika Anda hanya berfokus pada rasa mual, maka ini akan bertambah buruk. Cobalah untuk menjaga diri Anda dan mengalihkan perhatian dengan kegiatan seperti membaca buku, berbicara dengan teman, memecahkan teka-teki atau pergi berjalan-jalan. Dengan melakukan apapun yang Anda bisa untuk tidak berfokus pada rasa mual, namun jangan memaksakan diri Anda jika merasa lelah.
Berkonsultasilah dengan dokter kandungan Anda untuk mengetahui lebih banyak informasi tentang morning sickness dan juga cara yang aman untuk mengatasinya, terlebih jika ini merupakan kehamilan yang pertama. Terima kasih telah menyimak sajian informasi tips alami mengatasi morning sickness pada ibu hamil. Semoga bermanfaat dan menambah pengetahuan Anda tentang morning sickness dan cara alami untuk mengatasinya.

Diberdayakan oleh Blogger.